Jul 5, 2012

Banda Aceh Expo 2012

Banda Aceh Expo 2012 di taman sari banda aceh, 4 - 8 july 2012
Banda Aceh Expo merupakan pameran terpadu yang meliputi pameran layanan publik, investasi dan potensi daerah, industri kreatif, produk unggulan UKM, wisata dan budaya, agro dan food, kerajinan nasional serta pameran produk/jasa unggulan. 

Peserta yang ambil bagian pada pameran tersebut yakni dari pihak dinas dan badan, sektor publik, Pemko Banda Aceh, pemerintah kabupaten/kota se Propinsi Aceh, instansi pemerintah pusat, beberapa daerah di luar Aceh, BUMN atau BUMD serta mitra binaan, pelaku usaha perdagangan, industri dan pariwisata, peserta luar negeri serta organisasi dan lembaga terkait.

Banda Aceh Expo 2012 ini menjadikan ajang dari bagian event pameran nasional untuk mempromosikan Banda Aceh sebagai Bandar Kota Islami serta meningkatkan dan memberdayakan produksi kerajinan Indonesia, sekaligus mensosialisasikan pembangunan dan potensi daerah, mempromosikan kebutuhan produk-produk yang dihasilkan oleh koperasi, UKM serta mitra binaan BUMN kepada masyarakat. 

Tujuan lain yang tidak kalah penting adalah bagaimana meningkatkan kecintaan masyarakat pada produksi dalam negeri yang memiliki daya saing di pasar global. Sehingga industri lokal bisa tumbuh dan berkembang dengan baik.



No comments:

Post a Comment

YELLOW

BLUE

RED